Sabtu, 27 Juli 2013

Obat dan Cara Tradisional Mengobati Keputihan

Penyakit keputihan akan sangat mengganggu bagi para wanita. Penyakit ini terjadi karena keluarnya cairan lendir dari vagina yang mengeluarkan bau tak sedap, dan akan menyebabkan rasa gatal berlebih. Hal ini tentu akan sangat menyiksa, terutama bagi mereka para wanita karir yang memiliki jadwal super sibuk dalam keseharian mereka. Bukan tidak mungkin penyakit keputihan bisa mengganggu atau bahkan menghentikan aktivitas yang tengah dijalani. Jika sudah demikian, maka anda harus segera mengtasi keputihan tersebut dengan obat tradisional keputihan

Obat dan Cara Tradisional Mengobati Keputihan
Obat dan Cara Tradisional Mengobati Keputihan


Sebelum membahas tentang obat tradisional penyembuh keputihan, ada baiknya anda menyimak terlebih dahulu tentang berbagai gejala dan ciri-ciri penyakit tersebut. 
  • Keputihan yang disebabkan oleh jamur. Keluarnya cairan lendir berwarna kekuningan dan berbau tidak sedap di sekitar vulva, dan menyebabkan rasa gatal berlebih.
  • Keputihan disebabkan oleh parasit. Keluarnya cairan kental berwarna kuning kehijauan dan berbau sangat menyengat, serta mengeluarkan busa.
  • Keputihan yang disebabkan oleh virus. Muncul luka bakar pada daerah vagina dan menyebabkan rasa gatal. Rasa gatal tersebut biasanya akan menyebar dan menimbulkan rasa panas pada vagina. 
  • Keputihan yang disebabkan oleh Bakteri. Munculnya cairan encer berbau amis, dan berwarna putih keabu-abuan. 

Setelah mengetahui berbagai macam gejala keputihan, kini saatnya anda menyimak beberapa obat tradisional untuk mengobati keputihan. Untuk lebih jelasnya silahkan simak di bawah ini. 

  • Obat tradisional keputihan daun siri. Rebus beberapa daun sirih dalam air 2.5 liter. Biarkan air rebusan menyusut hingga tersisa 2 liter, setelah itu dinginkan. Setelah didinginkan, gunakanlah air rebusan tersebut untuk membilas vagina setelah anda membuang air kecil. Lakukan cara tersebut secara rutin sampai penyakit keputihan anda benar-benar hilang. Penyakit keputihan akan hilang jika anda melakukannya secara rutin dan berkala. 
  • Obat tradisional keputihan tapak liman. Rebus tapak liman dalam 2 gelas air, kemudian biarkan air tersebut menyusut sampai tersisa satu gelas, lalu dinginkan. Minum air rebusan secara rutin, minimal 2 kali dalam sehari. Jika dilakukan secara berkala, penyakit keputihan anda akan berangusur-angsur hilang. 

Itulah beberapa obat tradisional untuk mengatasi keputihan. Anda bisa mempraktekan cara di atas tanpa harus mengeluarkan biaya besar, karena semua obat di atas bisa didapat dari alam dan mudah. Karena dilakukan secara alami, obat tradisional di atas sangat aman dan tidak akan menyebabkan berbagai macam efek samping pada tubuh anda. Ya, cara-cara tradisional memang tidak berbau unsur kimia, sehingga anda tidak perlu khawatir akan terjadinya risiko burul. Semoga ulasan tentang Obat dan Cara Tradisional Mengobati Keputihan bisa bermanfaat dan membantu anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar